DAFTAR NILAI KURIKULUM MERDEKA FASE E SMA KELAS X

Berikut Daftar Nilai Kurikulum Merdeka Jenjang SMA Fase E - Hai sobat bermanfaat, kali ini admin akan berbagi file yang untuk menunjang Bapak dan Ibu Guru dalam pembelajaran Kurikulum Merdeka. Seperti yang kita ketahui bahwa sudah banyak sekolah yang menerapkan kurikulum merdeka dan salah satunya kemungkinan adalah sekolah Bapak dan Ibu Guru yang sudah mulai tahun ini untuk kegiatan pembelajaran kurikulum merdeka.

Dalam kurikulum merdeka ada beberapa hal yang perlu Bapak dan Ibu Guru perhatikan. Salah satunya adalah sistem penilaian yang berbeda dalam kurikulum merdeka dibandingkan kurikulum 2013 sebelumnya. Ada 2 penilaian yang perlu Bapak dan Ibu Guru harus ketahui, yaitu Penilaian Formatif yang dimana dilaksanakan layaknya observasi yang dilakukan saat kegiatan pembelajaran berjalan, Kemudian yang terakhir adalah penilaian Sumatif yang pelaksanaannya pada akhir Tujuan Pembelajaran atau Akhir semester.

Untuk itu Bapak dan Ibu Guru harus menyiapkan format daftar nilai kurikulum merdeka, yang dimana hal ini sangat penting karena termasuk dalam administrasi wajib Bapak dan Ibu Guru. Adapun hal ini dipersiapkan guna perekapan data nilai peserta didik agar saat penginputan nilai akhir semester. 

Sesuai penjelasan paragraf di atas, maka admin menyiapkan contoh format daftar nilai penilain formatif dan sumatif pada jenjang SMA kelas X yang pelaksanaannya dikenal dengan fase E. Tujuan admin adalah untuk membantu Bapak dan Ibu Guru dalam kegiatan pembelajaran pada kurikulum merdeka.

Perlu Bapak dan Ibu Guru ketahui, bahwa yang admin bagikan hanya contoh, selebihnya bisa dikembangkan sesuai dengan kebutuhan Bapak dan Ibu Guru. Yang dimana pada intinya format ini akan membantu Bapak dan Ibu Guru dalam melaksanakan tangggung jawab sesuai tupoksi yang sudah dibagikan oleh Kepala Sekolah masing-masing.

Nah, apa saja yang Bapak dan Ibu Guru dapatkan pada file yang dibagikan admin, berikut menu yang ada dalam format penilaian kurikulum merdeka :
  1. Cover daftar Nilai Kurikulum Merdeka
  2. Identitas Sekolah
  3. Daftar Nilai untuk semua mata pelajaran, jika kurang bisa disesuaikan dengan kebutuhan
Dalam masing-masing penilaian pada setiap mata pelajaran yang akan dinilai yaitu setiap lingkup materi yang diajarkan yakni sesuai tujuan pembelajaran yang diterjemahkan dari capaian pembelajaran tersebut. 

Penilaian formatif dan sumatif sangat penting dilakukan dalam pembelajaran kurikulum merdeka, karena hal ini merupakan bentuk tugas Guru dalam mengetahui sejauh mana pembelajaran yang sudah diberikan mampu diserap pada masing-masing peserta didik.

Demikian informasi yang bisa admin bermanfaat sampaikan dan bagikan. Untuk lebih jelasnya bisa Bapak dan Ibu Guru download format penilaian kurikulum merdeka di bawah ini. Semoga apa yang dibagikan admin bisa bermanfaat untuk ketercapaian tugas Bapak dan Ibu Guru pada satuan pendidikan masing-masing. Terima kasih atas kunjungannya.

Silahkan download format daftar penilaian Fase E untuk Jenjang SMA kelas X di bawah ini.

Download Here
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url