DOWNLOAD BUKU EKONOMI INTERNASIONAL PDF NOPIRIN

Download Buku Ekonomi International PDF Nopirin - Halo sobat bermanfaat, kali ini admin siapkan ebook buat kalian, ohya ebook ini gratis ya, jadi gunakanlah dengan bijak. Jangan lupa berbagi link buat teman-teman kalian ya guys. Ohya pengentar admin hanya sedikit ne, sisanya kalian baca langsung beberapa isinya. Menyangkut Pengertian Ekonomi International menurut Oxlay Summary, pengertian ekonomi international dilihat dari dua segi, yaitu dari segi ilmiah dan dari segi praktisnya.
  • Dari segi ilmiah, pengertian ekonomi international adalah bagian atau cabang dari ilmu ekonomi yang diterapkan pada kegiatankegiatan ekonomi antar negara atau antar bangsa.
  • Dari segi praktisnya, ekonomi international adalah meliputi seluruh kegiatan perekonomian yang dilakukan antar bangsa, negara, maupun antara orang-orang perorangan dari negara yang satu dengan negara yang lain.
Ilmu ekonomi internasional mempelajari alokasi sumberdaya yang langka guna memenuhi kebutuhan manusia. Hanya saja masalah ekonomi dipelajari dalam ruang lingkup internasional. Artinya, masalah alokasi dianalisis dalam hubungan antara pelaku ekonomi satu Negara dengan Negara lain. Ekonomi internasional juga mempelajari bagaimana hubungan ekonomi antara satu Negara dengan Negara lain dapat mempengaruhi alokasi sumberdaya baik antara dua Negara tersebut maupun antar beberapa Negara.

Hubungan ekonomi internasional dapat berupa perdagangan, investasi, pinjaman, bantuan serta kerjasama internasional. Oleh sebab itu ekonomi internasional lebih luas pengertiannya apabila dibandingkan dengan perdagangan internasional yang hanya menyangkut pertukaran barang dan jasa. Pelaku yang mengadakan hubungan internasional yaitu swasta, pemerintah maupun organisasi internasional.

Ekonomi internasional berbeda dengan ekonomi interregional (antar daerah dalam satu Negara). Ekonomi internasional menyangkut hubungan antar beberapa Negara dimana: Mobilitas faktor produksi seperti tenaga kerja dan modal relative lebih sukar (immobilitas faktor produksi), System keuangan, perbankan, bahasa, kebudayaan serta politik yang berbeda, Faktor-faktor produksi yang dimiliki (faktor endowment) berbeda sehingga dapat menimbulkan perbedaan harga barang yang dihasilkan. (Nopirin: 2017).

Tujuan Ekonomi International

Tujuan ekonomi internasional yaitu untuk mencapai tingkat kemakmuran bagi masyarakat pada suatu negara. Tujuan itu dapat dicapai dengan mengadakan kegiatan-kegiatan dalam bidang perdagangan, investasi, perkreditan, pengangkutan, perasuransian, diplosiasi dan lain-lain. Penyelenggaraan perdagangan international berbeda dengan perdagangan dalam negeri. Hal ini disebabkan oleh adanya perbedaan negara dalam hukum peraturan jual beli, uang, peraturan bea, perbedaan bangsa dan daerah menyebabkan perbedaan dalam kebiasaan, adat istiadat, kesukaaan, musim dan kondisi pasar dan perbedaan yang disebabkan oleh keadaan politik, sosial, ekonomi dan kultural.

Konsep Dasar Perdagangan Internasional

Salah satu wacana yang menonjol dalam konteks perekonomian suatu Negara adalah mengenai pertumbuhan ekonomi. Meskipun ada juga wacana lain mengenai pengangguran, inflasi atau kenaikan harga barang- barang secara bersamaan, kemiskinan, dan pemerataan pendapatan. Pertumbuhan ekonomi menjadi penting dalam konteks perekonomian suatu Negara karena dapat menjadi salah satu dari indikator pembangunan atau pencapaian perekonomian bangsa tersebut. Wijono (2015) menyatakan bahwa pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator kemajuan pembangunan. Salah satu hal yang dapat dijadikan motor penggerak bagi pertumbuhan ekonomi tersebut adalah perdagangan internasional.

Guys, sebelumnya mohon maaf ini kurang sesuai dengan judulnya juga. Tapi inti dari ebook yang dibagikan admin ini bisa bermanfaat juga, jadi inti pembahasannya sama dan pengarangnya Abdul Wahab. Mungkin bisa kalian toleransi, kalau yes silahkan saja kalian download ya guys. Terima kasih atas kunjungannya.

Silahkan klik di bawah ini
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url